Tarip disesuaikan dengan tingkat kesulitan dan resiko pekerjaan

Dua buah papan kayu yang sama kualitasnya, satunya berukuran 50 x 50 cm, satunya lagi berukuran 10 x 10 cm. Kedua papan ini diukir dengan gambar ukiran yang sama. Tetapi kenapa biaya jasa pengukiran yang berukuran 10 x 10 cm jauh lebih mahal?

Itulah jawaban kenapa jasa perbaikan TV LCD/LED/PLASMA lebih mahal dari TV CRT, hanya jasanya saja tanpa komponen. TV LCD/LED/PLASMA didesain dengan ukuran yang sangat kecil, sehingga membutuhkan ketelitian yang sangat ekstra, keahlian yang mumpuni. Selain itu membutuhkan alat-alat yang presisi dan berkualitas/mahal.

Oleh sebab itu, banyak teknisi TV CRT yang sudah terbiasa dengan "barang besar" akan menyerah bila menghadapi garapan dengan medan yang lebih rumit dan kecil.

Ukuran fisik yang dikerjakan menjadikan tingkat kesulitan tersendiri, semakin sulit tingkat pekerjaan, semakin mahal ongkos jasanya karena memang membutuhkan beberapa keahlian khusus. TV LED/LCD & PLASMA itu selain rumit, ukurannya juga diperkecil, sehingga menuntut kesiapan personil disamping peralatan, dengan kata lain, tuser harus mengeluarkan modal yang besar berupa modal keahlian dan peralatan.

Yang paling murah yaitu jasa ganti modul/blok, itu saja kadang menemui kendala, tidak semulus yang dibayangkan.

oleh Zaenal Electronic di Klinik TV Jepara, kembali ke DAFTAR ISI